Selasa, 22 Januari 2013

ojo dumeh yo mas


Piwulang satu ini mungkin sederhana namum maknanya sangat dalam.Ojo dumeh mengandung makna sebagai manusia jangan mudah memanfaatkan jabatan,kedudukan dankekuasaan untuk kepentingan diri sendiri atau orang lain yang melanggar hukum atau hak-hak orang lain.Contoh ojo dumeh dalam kehidupan sehari-hari misalnya sebagai guru ojo dumeh sebagai guru berbuat sewenang-wenang terhadap murid dalam mengajar.Siswa yang yang tidak bisa dikatakan  bodoh,siswa yang sedikit kreatif dalam polah tingkah lakunya dikatakan anak nakal,Anak salah sedikit ditendang.Maka berbuatlah adil dan wajar merupakan perilaku pengejawantahan ojo dumeh.
Dalam kehidupan sekarang ini banyak perilaku dumeh menjadi pejabat,melakukan korupsi,KKN,tidak amanah ,hidup foya-foya (pesta sabu-sabu,seks),pamer kekayaan dan sebagainya.
Sebagai orang kaya, tidak mau peduli terhadap lingkungan sekitarnya.Sebagai orang miskin memanfaatkan keadaannya untuk mengolok orang lain pejabat,orang kaya,tidak peduli pada dirinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar